Kamis, 05 Januari 2012

Makanan Sehat & Mengenyangkan

Seringkali, makanan sehat diidentikkan dengan tidak mengenyangkan karena kenyang kerap dihubungkan dengan makanan berkalori dan lemak. Bagaimana bila beberapa makanan yang kita konsumsi sehari-hari justru mengenyangkan namun juga memberi efek menyehatkan? Lihat deretan jenis makanan berikut ini, dan bersyukurlah karena mungkin selama ini tanpa sadar Anda sudah mengonsumsi makanan sehat.
Sayuran hijau
Sayuran berwarna hijau adalah makanan berkalori rendah yang mengandung vitamin, mineral, dan banyak serat sehingga menjadikan orang yang mengonsumsinya cepat kenyang. Selain itu, sayuran hijau juga berfungsi sebagai antioksidan.
Apel
Pepatah "an apple a day keeps the doctor away" mengingatkan kita untuk tak pernah meremehkan buah yang satu ini. Kandungan pektin, yaitu zat bermolekul berat yang terdapat dalam buah yang masak, dapat mengurangi nafsu makan. Apel juga kaya akan serat, yang memberikan rasa kenyang.
Kacang-kacangan
Di dalam makanan sejenis ini, terdapat kandungan protein nabati yang sangat menyehatkan, serta kaya serat. Kacang-kacangan juga memberi rasa kenyang lebih lama dibanding jenis makanan menyehatkan lain.
Ikan
Berbeda dengan kacang-kacangan, ikan mengandung protein yang berasal dari hewan alias protein hewani. Asam lemak (omega-3) yang terkandung dalam ikan makarel, herring, tuna, dan salmon dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan mempercepat metabolisme tubuh.

0 komentar:

Posting Komentar